Jakarta, CoreNews.id – Tes tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN atau RBB akan dimulai pada Sabtu, 27 April 2024 hingga tanggal 2 Mei 2024 dan dilaksanakan secara online.
Berikut nilai ambang batas atau passing grade dan penilaian tes RBB 2024 tiap tahap seleksi:
Penilaian dan passing grade tes online tahap 1
Jenjang D3-S2 :
1. Passing grade minimal
- Tes Kemampuan Dasar (TKD) minimal 58 dari 100.
- AKHLAK minimal 65 dari 100.
- Wawasan Kebangsaan minimal 50 dari 100.
2. Pembobotan nilai :
- TKD (40%)
- AKHLAK (50%)
- Wawasan Kebangsaan (10%)
3. Ranking sesuai kebutuhan BUMN terdaftar
Jenjang SMA Sederajat :
1. Nilai standard minimum : TKD minimal 58
2. Ranking sesuai kebutuhan BUMN terdaftar
Penilaian dan passing grade tes online tahap 2
Jenjang D3-S2 :
1. Passing grade minimal:
- Bahasa Inggris minimal 450 dari 675.
- Learning Agility minimal 197 dari 300.
2. Pembobotan nilai :
- Bahasa Inggris (80%)
- Learning Agility (20%)
3. Ranking sesuai kebutuhan BUMN terdaftar
4. Validasi dokumen & proctoring
Jenjang SMA Sederajat
1. Nilai standard minimal:
- AKHLAK minimal 65 dari 100.
- Wawasan Kebangsaan minimal 50 dari 100.
- Learning Agility minimal 197 dari 300.
2. Pembobotan nilai :
- AKHLAK (60%)
- Wawasan Kebangsaan (10%)
- Learning Agility (30%)
3. Ranking sesuai kebutuhan BUMN terdaftar
4. Validasi dokumen & proctoring
Untuk penilaian Bahasa Inggris atau tes TOEFL, peserta harus mendapatkan minimal nilai 450 (TOEFL ITP) dari 675. Perhitungan atau konversi nilai Bahasa Inggris adalah Nilai Bahasa Inggris / (675×100)
Pembobotan dari keseluruhan tes atau gabungan dari hasil tes tahap 1 dan tahap 2 sebagai berikut ini:
Jenjang D3-S2 :
- Tes Online Tahap 1 : 60%
- Tes Online Tahap 2 : 40%
Jenjang SMA/Sederajat :
- Tes Online Tahap 1 : 40%
- Tes Online Tahap 2 : 60%
Demikian informasi tentang passing grade tes online Rekrutmen Bersama BUMN 2024 untuk tahap 1 dan tahap 2.