CoreNews.id, Jakarta – Komisi IV DPR RI medukung penuh pengembangan lumbung pangan nasional di Merauke, Papua Selatan. Ini dinilai sebagai upaya strategis pemerintahan Presiden Prabowo Subianto menuju swasembada pangan Nasional.
“Komisi IV dan saya yakin seluruh rakyat Indonesia mendukung penuh keputusan Presiden Prabowo Subianto terkait swasembada pangan. Salah satu terobosan penting adalah mencetak sawah di luar Jawa, khususnya di lahan produktif untuk pertanian,” kata anggota Komisi IV DPR RI Rokhmin Dahuri, Sabtu (7/12/2024).
Rokhmin dalam kunjungan kerjanya ke Merauke didampingi Penjabat Gubernur Papua Selatan Rudy Sufahriadi. Serta jajaran forkopimda, dan Ketua Satgas Pangan Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani.
Rokhmin menegaskan pentingnya terobosan melalui pencetakan sawah di luar Pulau Jawa. Ini sebagai langkah mendukung program swasembada pangan nasional.
Ia juga menyoroti tantangan yang dihadapi pada berbagai aspek, mulai dari on-farm hingga hilirisasi. Serta menekankan bahwa kemandirian pangan adalah hal yang krusial bagi kelangsungan hidup suatu bangsa.
“FAO (Food and Agriculture Organization) pernah menyatakan bahwa negara dengan penduduk lebih dari 100 juta jiwa yang bergantung pada impor pangan tidak akan bisa maju. Indonesia dengan populasi 280 juta jiwa harus serius dalam menggarap sektor pangan ini,” ujar Rokhmin.