Jakarta, CoreNews.id – Artis kenamaan Raffi Ahmad menjadi Ketua Tim Pemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Andra Soni-Dimyati Natakusumah di Pilgub Banten 2024. Hal ini dibenarkan langsung oleh Andra Soni.
“Iya betul [Raffi jadi Ketua Timses],” ungkapbAndra seperti dikutip CNNIndonesia.com, Senin (9/9/2024).
Menurut Andra, Raffi telah bersedia ditunjuk Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad untuk menjadi ketua tim pemenangan Andra-Dimyati.
Gerindra adalah salah satu partai pengusung Andra-Dimyati di Pilgub Banten.
Selain Gerindra, koalisi partai pengusung Andra-Dimyati adalah Demokrat, PAN, PSI, PKS, PKB, NasDem, dan PPP.
Di Pilgub Banten 2024, Andra-Dimyati berpeluang melawan koalisi Golkar dan PDIP yang mengusung Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi.