Jakarta, CoreNews.id — Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan resmi membuka Pemagangan Nasional Batch 3. Pendaftaran akan dibuka pada pada awal Desember mendatang.
Hal tersebut disampaikan Kemnaker melalui instagram resminya, (25/11/2025). Menurut akunresmi Kemnaker, ada beberapa tahapan yang akan dimulai. Adapun rangkaian pelaksanaan Magang Nasional 2025 tahap III adalah sebagai berikut.
Pertama. Perpanjangan Pendaftaran Perusahaan dan Usulan Program Pemagangan: 24 November 2025 – 3 Desember 2025. Kedua. Pendaftaran Calon Peserta Pemagangan: 4 Desember 2025 – 7 Desember 2025. Ketiga. Seleksi dan Pengumuman Peserta Pemagangan: 8 Desember 2025 – 11 Desember 2025. Keempat. Penetapan Peserta Pemagangan: 12 Desember 2025. Kelima. Orientasi Peserta dan Mentor Pemagangan: 15 Desember 2025. Keenam. Pelaksanaan Magang: 16 Desember 2025 – 15 Juni 2026
Adapun syarat utama magang Kemnaker 2025 adalah lulusan perguruan tinggi program diploma (D1–D4) atau sarjana (S1) dalam waktu maksimal satu tahun terakhir sejak tanggal kelulusan di ijazah. Perserta magang mendaftar melalui online melalui laman magang hub kemnaker go id (https://maganghub.kemnaker.go.id).*











