Jakarta, CoreNews.id – Presiden Prabowo Subianto menghadiri Perayaan Natal Nasional 2025 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Senin (5/1/2026). Ribuan jemaat, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, tampak memadati arena sejak siang hari untuk merayakan Natal dengan penuh sukacita. Anak-anak mengenakan kaos putih dan atribut Natal, sementara para orang tua tampil dengan pakaian tradisional.
Tema Natal 2025 yakni “Allah hadir untuk menyelamatkan keluarga” menekankan pentingnya kasih, harmoni, toleransi, dan kekuatan keluarga sebagai fondasi persatuan bangsa. Presiden Prabowo yang mengenakan kemeja cokelat dan kopiah hitam tiba sekitar pukul 19.07 WIB dan disambut meriah jemaat dengan lambaian tangan ramah.
Dalam acara ini, Presiden dijadwalkan menyampaikan sambutan bersama Menteri Agama Nasaruddin Umar. Hadir pula Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka serta sejumlah menteri Kabinet Merah Putih, termasuk Zulkifli Hasan, Pratikno, Agus Harimurti Yudhoyono, Saifullah Yusuf, Fadli Zon, Rosan Roeslani, hingga Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Perayaan berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan.













