Jakarta, CoreNews.id – Pada saat ini ada 2 teknologi media penyimpanan. Pertama. Berbasis memori flash (solid state drive, SSD). Kedua. Hard disk yang mengandalkan piringan magnetik. Dari keduanya, ternyata masing-masing memiliki keistimewaan sendiri-sendiri. Namun demikian dibanding SSD, hard disk ternyata masih memiliki kelebihan tersendiri sehingga layak dipilih. Berikut kelebihan Hard Disk dari SSD.
Pertama. Efektif sebagai ekspansi storage. Slot M.2 untuk SSD biasanya berjumlah terbatas di motherboard. Karena itu daripada mengganti SSD yang ada dengan SSD baru yang berkapasitas lebih besar, sebaiknya memasang hard disk. Hard disk bisa dipakai untuk menyimpan aneka data seperti foto, video, dokumen, backup, dan lain-lain. Sementara SSD digunakan untuk sistem operasi dan program-program sehingga komputer tetap gesit.
Kedua. Harga SSD terus mengalami penurunan semenjak akhir tahun lalu. Sekarang, SSD 500 GB seharga Rp 500.000-600.000 saja, untuk jenis SATA 2,5 inci maupun M.2 NVMe. Namun, banderol hard disk ternyata masih jauh lebih murah. Misalnya, hard disk 8 TB harganya di bawah Rp 3 juta, sementara SSD 8 TB bisa menembus Rp 7 juta. Ketiga. Pilihan kapasitas lebih besar, lebih banyak. Saat ini kapasitas terbesar untuk SSD consumer adalah 8 TB. Sementara, kapasitas hard disk consumer mencapai lebih dari 20 TB.*