CoreNews.id, Jakarta – Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mendapat urutan pertama untuk memaparkan visi, misi, dan program di debat ketiga Pilpres 2024 pada Minggu, 7 Januari mendatang.
“Iya nanti urutannya begitu, kalau debat pertama kan yang palson nomor 1, debat kedua cawapres nomor 2, nanti yang ketiga capres nomor 3,” kata Komisioner KPU RI August Mellaz di Kantornya, Jakarta, Rabu (3/1).
KPU juga telah menetapkan moderator debat nanti yakni Ariyo Ardi dan Anisha Dasuki. Keduanya merupakan jurnalis MNC Grup.
Selain itu ada 11 panelis yang telah ditetapkan. Para panelis bertugas menyiapkan pertanyaan yang akan diajukan moderator kepada para capres peserta debat nanti.
Debat ketiga ini akan mempertemukan Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo akan beradu gagasan pada gelaran debat itu.
Tema debat ketiga Pilpres 2024 akan mengangkat tema Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Globalisasi, Geopolitik, dan Politik Luar Negeri.
Setelah debat ketiga, tersisa dua rangkaian debat Pilpres 2024 yang akan diselenggarakan KPU yakni pada Minggu (14/1) dan Minggu (4/2).