Jakarta, CoreNews.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) telah menjangkau 5.582.470 penerima manfaat. Badan Gizi Nasional (BGN) mencatat ada 1.861 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di seluruh Indonesia.
“Kategori sasaran penerima MBG terdiri atas PAUD, TK, dan Raudatul Atfal 321.702 siswa. SD-MI 2.400.183 siswa,” kata Juru Bicara BGN, Redy Hendra Gunawan di Jakarta, Senin (30/6/2025).
Redy menambahkan, tingkat SMP mencakup 1.534.442 siswa, SMA 1.169.979 siswa, pondok pesantren 27.760, PKBM dan SLB 10.319, seminari 802, ibu hamil 15.780, ibu menyusui 26.504, dan balita 74.999. BGN melibatkan 75.325 personel SPPG.
“MBG adalah infrastruktur sosial yang menggerakkan kesehatan, pendidikan, dan ekonomi,” ujarnya. Selama libur sekolah, distribusi MBG tetap berjalan setiap Senin dan Kamis dengan kombinasi makanan siap santap dan kemasan.