Jakarta, CoreNews.id – Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini menanggapi wacana PDIP dan PKS mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta. Dia menegaskan PKS tak masalah berkoalisi dengan PDI Perjuangan lantaran sudah memiliki rekam kerja sama sebelumnya di pemilihan Wali Kota Solo.
“PDIP adalah salah satu partai politik di Indonesia, saya kira PKS tidak pernah bermusuhan dengan partai apapun yang ada di Indonesia ini. Walaupun mungkin platformnya berbeda tapi Pancasila konstitusi semua sudah kita sepakati,” ungkap Jazuli kepada media di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024).
“Dan beberapa juga, saya sering ambil contoh Pak Jokowi itu kalian inget nggak pernah jadi wali kota dimana? Kamu cek siapa yang mencalonkan Wali Kota Solo waktu zaman Pak Jokowi, PKS salah satunya bersama PDIP. Jadi bukan hal yang tabu, bukan masalah,” imbuhnya.
Kendati demikian Jazuli mengkalim belum ada keputusan yang resmi juga dari PDI Perjuangan untuk mendukung calon gubernur di Jakarta. PKS masih membuka semua kemungkinan.
“Tapi kan masalahnya sekarang teman-teman udah lihat atau itu masih sementara PDI sudah mengumumkan calon DKI-nya. Kalau baru usulan belum ditetapkan,” katanya.