Jakarta, CoreNews.id – Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Bandung mencatat lonjakan signifikan kasus HIV/AIDS dalam lima tahun terakhir. Hingga Januari 2025, tercatat 9.784 kasus HIV positif, naik 20–30 persen per tahun, menjadikan Bandung sebagai daerah dengan kasus tertinggi di Jawa Barat.
Plt Kepala Dinkes Kota Bandung, Sony Adam, menyebut lonjakan ini akibat skrining yang makin masif.
“Kalau kita sering skrining, kasusnya jadi ketahuan banyak,” ujarnya, Selasa, 29 Juli 2025.
Sebanyak 65 persen ODHIV telah patuh konsumsi ARV, sementara sisanya masuk kategori Lost to Follow. Sony menekankan pentingnya menghapus stigma, terutama terhadap anak dengan HIV.
“Kepatuhan minum obat jadi kunci terapi,” tegasnya.
Pencegahan dilakukan lewat edukasi kesehatan reproduksi dan promosi perilaku seksual sehat, termasuk lewat media sosial untuk menjangkau generasi muda.











