CoreNews.id – Resor legendaris, The Laguna, a Luxury Collection Resort & Spa, Nusa Dua, Bali siap menyambut wisatawan dengan wajah baru setelah direnovasi total sejak tahun 2021. Proyek renovasi selama setahun ini melibatkan pembaruan kamar, restoran, dan berbagai fasilitas lainnya.
Sebanyak 287 kamar, villa, dan suite di resor ini telah diperbaharui, sementara De Balé Lounge & Bar dan Restoran Banyubiru pun kini telah dibuka. Hal ini kemudian diikuti dengan pembukaan kembali Kulkul Beach House pada bulan April 2023 lalu. Elemen terakhir dari perombakan ini dengan dibukanya kembali Restoran Arwana, yang menjadi penanda selesainya renovasi pertama properti ini dalam lebih dari 30 tahun.
Berlokasi di semenanjung selatan pulau Bali, di tepi pantai berpasir putih Nusa Dua, The Laguna merupakan resor internasional pertama di Nusa Dua. Resor ini terkenal dikelilingi 7 kolam renang berkilauan dan taman yang asri.
The Laguna Bali dibuka pada Desember 1991, awalnya bernama Sheraton Lagoon Resort. Properti itu kemudian berganti nama setelah bergabung dalam liga elite Luxury Collection dalam keluarga Marriott International.