Jakarta, CoreNews.id – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) (Persero) Tbk menawarkan promo Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dengan suku bunga yang menarik. Promo yang dibuka hingga 30 September 2023, memiliki fitur KPR bunga berjenjang. Dimulai suku bunga fixed rate 4,46 persen (pada tahun ke-1 hingga ke-3) kemudian suku bunga 7,76 persen (tahun ke-4 hingga ke-6), dan 9,75 persen (pada tahun ke-7 hingga ke-20). Selain itu, nasabah juga berkesempatan mendapatkan DP mulai dari 0%, biaya provisi dan administrasi ringan.
Menurut Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani, program ini didukung oleh digital platform Homespot sebagai mortgage ecosystem engine yang akan menjadi one stop solution digital platform. Mekanismenya, pengguna hanya perlu masuk ke homespot.id lalu pilih pengajuan pembelian di developer-developer rekanan BRI di platform tersebut.*