Jakarta, CoreNews.id — Jumlah penumpang pesawat pada periode mudik Nataru dicatat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pada Selasa (24/12/2024) hingga pukul 12.20 WIB, sebanyak 55.536 orang. Puncak pergerakan penumpang terjadi pada Minggu (22/12/2024) yang tercatat sebanyak 298.949 penumpang disusul pada Sabtu (21/12/2024) atau H-4 Natal yaitu sebanyak 291.865 penumpang.
Berdasar Survei Kemenhub, diperkirakan sebanyak 110,67 juta orang akan melakukan perjalanan selama periode Natal dan Tahun Baru 2024/2025. Adapun untuk jumlah masyarakat yang menggunakan pesawat terbang selama momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) mencapai 3.912.224 penumpang.
Menurut Plt. Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Lukman F. Laisa, proyeksi jumlah penumpang tersebut masih didominasi oleh penumpang domestik sebesar 3.048.148 dan penumpang internasional sebanyak 864.076 orang. Jumlah penumpang tersebut, lebih tinggi 4% jika dibandingkan Nataru tahun lalu. Diprediksi jumlah penumpang pada Nataru 2024/2025 ini, telah mendekati Nataru 2019. Di mana recovery rate penumpang untuk penerbangan domestik dicatat sebesar 79% dan untuk penerbangan internasional sebesar 94%.*